SULTRAWINN.COM, KENDARI – Hasil rapat pleno rekapitulasi suara Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Tenggara oleh KPU Sulawesi Tenggara, menunjukkan pasangan Andi Sumangerukka-Hugua sebagai pemenang dengan perolehan suara mayoritas, yakni 583.492 suara (39,41%).
Di urutan kedua, pasangan Tina Nur Alam-La Ode Muhammad Ihsan Taufik Ridwan berhasil meraih 308.373 suara (20,84%), disusul Lukman Abunawas-La Ode Ida dengan 246.393 suara (16,65%).
Menurut Ketua KPU Sulawesi Tenggara, Asril, keberhasilan pasangan Andi Sumangerukka-Hugua mencerminkan tingginya kepercayaan masyarakat terhadap visi dan program mereka.
“Hasil-hasil ini telah disampaikan dalam rapat pleno di 17 kabupaten/kota sebelumnya. Kami memastikan setiap suara rakyat dihitung dengan akurat dan adil,” ujar Asril.
Ia juga menekankan bahwa kesuksesan penyelenggaraan Pilgub ini tidak terlepas dari komitmen jajaran KPU dalam menjaga integritas dan profesionalisme. Asril mengapresiasi peran aktif masyarakat dan berbagai pemangku kepentingan dalam menciptakan pemilu yang damai dan demokratis.
“Tugas kami tidak hanya memastikan kelancaran tahapan pemilu, tetapi juga memberikan kepercayaan kepada masyarakat bahwa hasil ini benar-benar mencerminkan suara mereka,” tutupnya.
Pilgub Sulawesi Tenggara tahun ini berlangsung aman dan lancar, menunjukkan kedewasaan politik masyarakat daerah ini.